Daftar Isi

KTM Solutions Terima Penghargaan dari LAN RI dalam National Future Learning Forum 2025

Daftar Isi

KTM Solutions hadir memenuhi undangan Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) dalam rangkaian National Future Learning Forum (NFLF) 2025, 3/12. Forum ini menjadi ruang strategis bagi lembaga pemerintah, mitra pengembangan kompetensi, serta organisasi konsultan untuk berkolaborasi mendorong terwujudnya ekosistem kepemimpinan ASN yang lebih inovatif, agile, dan berbasis data.

National Future Learning Forum (NFLF): Forum Strategis untuk Masa Depan Kepemimpinan ASN

Lembaga Administrasi Negara (LAN) kembali menyelenggarakan National Future Learning Forum (NFLF) 2025, sebuah forum strategis yang membahas pengembangan ekosistem pembelajaran ASN di masa depan.

Ajang ini dirancang sebagai ruang kolaborasi yang mempertemukan kementerian/lembaga, pemerintah daerah, pelaku dunia usaha, akademisi, serta mitra pengembangan kompetensi untuk saling berbagi praktik terbaik, dan mendorong inovasi pembelajaran aparatur di seluruh Indonesia.

Pada acara penghargaan yang menjadi bagian dari forum tersebut, LAN RI memberikan apresiasi kepada organisasi yang berkontribusi dalam pembangunan ekosistem talenta ASN. Salah satu penerima penghargaan tersebut adalah KTM Solutions.

KTM Solutions Raih Penghargaan “Collaborative Partnership” dari LAN RI

Sebagai bagian dari agenda resmi National Future Learning Forum 2025, LAN RI menganugerahkan penghargaan Collaborative Partnership kepada KTM Solutions atas kontribusi berkelanjutan dalam penguatan kapasitas pemimpin dan organisasi sektor publik. Penghargaan ini diserahkan kepada Reny Indriadi, Executive Director KTM Solutions, sebagai kolaborasi yang mnegembangkan talenta ASN jadi terukur, dan berdampak.

KTM Solutions: Komitmen pada Data, Pembelajaran, dan Dampak

Dalam keterangannya saat menerima penghargaan, Reny Indriadi menegaskan bahwa kolaborasi dengan LAN merupakan bagian penting dari misi KTM Solutions.

“Penghargaan ini bukan hanya bentuk apresiasi, tetapi juga pengingat bahwa transformasi kapasitas ASN membutuhkan kemitraan yang kuat antara pemerintah dan organisasi profesional,” ujar Bu Reny. Ia melanjutkan “Kami percaya bahwa kepemimpinan masa depan harus bertumpu pada data, pembelajaran berkelanjutan, dan orientasi pada dampak”.

Ia juga menambahkan bahwa kolaborasi lintas lembaga memungkinkan ekosistem pembelajaran yang lebih inklusif dan relevan dengan perubahan kebutuhan masyarakat.

Pengalaman KTM Solutions dalam Mendukung Penguatan Organisasi

Selama lebih dari satu dekade, KTM Solutions telah mendampingi lebih dari 300 klien dari sektor publik dan swasta dalam pengembangan talenta, desain organisasi, dan transformasi SDM berbasis teknologi. Pengalaman tersebut mencakup:

  • Perancangan sistem kompetensi dan pemetaan talenta,
  • Asesmen berbasis teknologi untuk pemimpin dan karyawan,
  • Leadership development program berbasis data,
  • Penguatan budaya organisasi dan change management, serta
  • Konsultasi organisasi untuk meningkatkan efektivitas kinerja.

Lewat pendekatan research-driven, KTM Solutions mampu menerjemahkan temuan diagnostik organisasi menjadi solusi untuk membantu organisasi menjadi lebih adaptif.

Dinamika Organisasi sebagai Sinyal Perubahan Strategis

Berbagai dinamika di sektor publik seperti kebutuhan peningkatan kompetensi, ekspektasi layanan publik, hingga inovasi teknologi menjadi indikator untuk berbenah. Agar tetap relevan, instansi pemerintah membutuhkan sistem talenta terstruktur, budaya belajar komprehensif, serta pemimpin yang mampu mengambil keputusan berbasis data.

Kebutuhan ini tidak hanya menyasar peningkatan kapasitas individu, tetapi juga mencakup kemampuan organisasi membangun struktur, proses, dan budaya kerja agile.

Solusi KTM Solutions: Integrasi Talenta, Sistem, dan Dampak

Menjawab kebutuhan tersebut, KTM Solutions menghadirkan pendekatan menyeluruh yang menghubungkan talenta, sistem, dan dampak organisasi melalui:

1. Talent Solutions

Menghadirkan asesmen komprehensif, pemetaan kompetensi, leadership development, serta strategi talenta berbasis data untuk menyiapkan calon pemimpin sesuai kebutuhan masa depan.

2. Organizational Systems

Merancang struktur organisasi, mekanisme kerja, peta proses, serta budaya kolaborasi yang memungkinkan organisasi bergerak lebih cepat, lincah, dan efektif.

3. Impact Framework

Membangun pendekatan evaluasi dan pengukuran dampak membuat program pengembangan memiliki arah jelas, indikator keberhasilan, serta kontribusi nyata terhadap tujuan institusi.

Melalui integrasi ketiga unsur ini, KTM Solutions menegaskan posisinya sebagai tech-enabled consulting partner yang mampu mendukung organisasi melakukan transformasi berkelanjutan.

Bagikan

KTM Solutions

Subscribe to the KTMSolutions.id Blog

Stay connected with KTMSolutions.id and receive new blog posts in your inbox.

Artikel Lainnya